Info

SMA Negeri 1 Singkep Lanjutkan POAS 2 Tahun 2021

Minggu,7/3/2021. SMA Negeri 1 Singkep kembali melanjutkan pertandingan bola volly tingkat SMA  se-Kabupaten Lingga di Pekan Olahraga Antar Sekolah (POAS 2 ) tahun 2021. POAS yang sudah berjalan di tahun ke dua ini yang sebelumnya di buka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lingga di Gedung Nasional (7/2/2021) sempat dihentikan Panitia Karena anemo Penonton yang besar langka ini diambil karena untuk mematuhi  Protokol Kesehatan yaitu menghindari kerumanan masa.

Hal ini sesuai apa yang disampaikan Kepala SMA Negeri 1 Singkep, Hazirun,S.Pd menjelaskan bahwa, sebelumnya sempat satu hari POAS diadakan di Gedung Nasional pada bulan lalu, demi menghindari kerumunan, pihak tuan rumah dengan tegas menghentikan pertandingan saat itu. "Waktu itu (Minggu 7/2/2021) banyak penonton yang mau melihat sehingga banyak kerumunan, sehingga kami antisipasi lebih cepat untuk disiplin protokol kesehatan dan kami menghentikan dan menunda pertandingan selama satu bulan sampai sekarang," jelas Hazirun.

Kini pertandingan tersebut dialihkan di lapangan Volly lingkungan SMA Negeri 1 Singkep. Pertandingan yang dimulai sekira pukul 08.00 WIB itu, memperketat dan mengacu pada Protokol kesehatan (Protkes) dengan cara tiap tim yang bertanding tidak diperbolehkan membawa suporter, agar tidak terjadi kerumunan.

Terkait POAS kedua ini, pihak SMA Negeri 1 Singkep sebagai tuan rumah telah memfasilitasi segala kebutuhan demi kelancaran pertandingan bola volly yang berlangsung. "Alhamdulillah, sejauh hari ini berjalan dengan lancar dan tertib, miski kondisi sempat hujan lapangan yang sudah kita siapkan sekolah penuh air dan kegiatan kita alihkan di lapangan bintang futsal ini semua kami lakukan demi kenyamanan peserta tentunya kami mengedepankan protokol kesehatan," kata Hazirun .

Hazirun lalu menyebutkan, “ bagi supporter atau pendukung yang mau melihat pertandingan yang berlangsung, bisa menyaksikan langsung di siaran langsung akun Facebook "Smansa Singkep" setiap kali pertandingan. Kegiatan ini akan berakhir minggu depan sekalian penyerahan hadiah kepada para pemenang, mudah-mudahan bisa berjalan lancar sampai akhir”.

Sementara itu, Ketua OSIS SMA Negeri 1 Singkep, Nadila Uly didampingi Pembina di lapangan  Rian Junirza yang mengawal langsung pertandingan POAS itu, menjelaskan bahwa hanya para Pemain, Pembina, Wasit dan Panitia yang bisa menghadiri kegiatan itu. Rian Junirza menambahkan "Yang bertanding pagi ini Tim Putri SMA N 3 Selayar vs Tim Putri SMK N 1 Singkep, Tim Putri SMA N 1 Singkep  vs SMA N 1 Singkep Barat, Tim Putra SMA N 1 Singkep vs SMA N 2 Singkep, Tim Putra MA. Albarakah vs SMA N 3 Selayar”.

Penulis: Mariono,S.Pd

 

 

" Welcome to www.smanegeri1singkep.sch.id "